DAERAH  

Ketua Kolaboraksi Tebo Optimis Mansuardi Mampu Memajukan Olahraga di Tebo

Ketua Kolaboraksi Tebo, Oni Suryono
Ketua Kolaboraksi Tebo, Oni Suryono

DETAIL.ID, Tebo – Ketua Kolaboraksi Tebo, Oni Suryono atau yang akrab disapa Kang Oni juga mengucapkan selamat atas terpilihnya Mansuardi alias Man Balok pada Musorkab KONI Tebo yang dilaksanakan di Pendopo Rumah Dinas Bupati Tebo, Senin, 20 September 2021.

Hal ini disampaikan langsung oleh Oni Suryono kepada media ini selepas penghitungan suara pada gelaran Musorkab Tebo.

“Saya atas nama pribadi dan Kolaboraksi Tebo mengucapkan selamat kepada Saudara Mansuardi. Mudah-mudahan amanah yang dipercayakan oleh rekan-rekan dapat diemban untuk memajukan olahraga di Kabupaten Tebo,” kata Kang Oni.

Kang Oni yakin dan sangat optimis dengan terpilihnya Mansuardi akan memajukan dunia olahraga di Kabupaten Tebo.

“Olahraga di Kabupaten Tebo harus maju. Semoga ke depan Bang Man Balok memberikan sebuah perubahan dan olahraga di Kabupaten Tebo menjadi berkembang sehingga menjadi daerah yang diperhitungkan dalam prestasi olahraga di Provinsi Jambi,” ujarnya.

Reporter: Hary Irawan

[jnews_element_newsticker newsticker_title=”Baca juga” newsticker_icon=”empty” enable_autoplay=”true” autoplay_delay=”2500″ newsticker_animation=”vertical” include_category=”3,2″]

Exit mobile version