DETAIL.ID, Batanghari – Memasuki bulan ketiga menjabat, Bupati Kabupaten Batanghari, Muhammad Fadhil Arief SE, yang biasa dipanggil Bang Fadhil telah membuat terobosan baru untuk Kabupaten Batanghari.
Didampingi istri tercintanya, Zulva Fadhil dan disaksikan oleh Kepala Biro Perencanaan dan Keuangan Perpustakaan Nasional RI, Joko Santoso, Bang Fadhil meresmikan pembangunan gedung perpustakaan daerah skala nasional melalui peletakkan batu pertama.
Gedung tersebut direncanakan akan menjadi ikon daerah dari Kabupaten Batanghari.
“Hari ini peletakan batu pertama pembangunan gedung Perpustakaan tipe nasional di kabupaten Batanghari. Saya berharap gedung ini akan menjadi ikon Batanghari,” ujarnya kepada awak media.
[jnews_element_newsticker newsticker_title=”Baca Juga ” newsticker_icon=”empty” enable_autoplay=”true” number_post=”7″ post_offset=”1″]
Bang Fadhil menjelaskan Gedung perpustakaan yang dibangun bertujuan untuk penguatan pemberdayaan masyarakat dibarengi dengan sektor lainnya serta menjadi sumber informasi untuk masyarakat.
”Gedung ini berkonsep kekinian. Sudah pakai powerpoint O. Sudah ada link perpustakaan di Android, lengkap kita sediakan komputer,” katanya.
Mengenai Dana pembangunan Gedung pelayanan perpustakaan tersebut, Dirinya mengatakan bahwa, dana tersebut di dapatkan daripada Dana Alokasi Khusus (DAK).
“Dana untuk pembangunan perpustakaan daerah berasal dari dana pusat DAK sebesar Rp10 miliar. Langsung ditransfer dari pusat melalui perpustakaan nasional,” ujarnya.
“Untuk teknisnya, OPD terkait yang lebih paham,” ucapnya