DETAIL.ID, Jakarta – Usai menghilangnya postingan Deddy Corbuzier menyoal menolaknya Irene Sukandar, Grandmaster catur Indonesia atas tantangan bertanding melawan Dewa_Kipas secara langsung, muncul klarifikasi terbaru. Pertandingan ini rencananya dimediasi oleh Deddy Corbuzier dan disiarkan secara langsung.
Deddy sempat kecewa atas ditolaknya mediasi pertandingan catur secara langsung sebagai pembuktian atas tuduhan curangnya Dewa_Kipas. Deddy sempat mengatakan pada postingan di twitternya, bahwa Irene menolak karena masalah etika dan lain-lain.
Postingan di Instagram Deddy Corbuzier yang menghilang pun terjawab. Akhirnya pihak Irene Sukandar resmi menerima tantangan untuk menghadapi Dewa_Kipas alias Dadang Subur.
“Irene baru saja mengontak manajemen saya, shock/kaget ceritanya ya. Karena lagi latihan tiba-tiba ada berita yang besar. Jadi menurut beliau, bahwa pada saat ditolak itu dari manajernya. Pada saat itu manajernya sedang berkomunikasi dengan Percasi dan Kemenpora. Jadi pada saat itu belum dapat izin,” ujar Deddy Corbuzier dalam postingan instagramnya Kamis, 18 Maret 2021 malam.
Deddy mnegatakan bahwa Irene sudah siap 1000% melawan Dewa Kipas. Tidak ada rasa takut sedikitpun seperti pemberitaan sebelumnya. Pertandingan ini sejatinya akan diselenggarakan Deddy pada hari Senin 22 Maret 2021 dengan menyiapkan hadiah sebesar Rp150 juta untuk keduanya baik menang ataupun kalah.
Deddy sangat yakin bahwa pertandingan ini akan mengangkat percaturan Indonesia.
“Jadi kita tunggu hari Senin, siapa menang siapa kalah, Siapa datang siapa tidak. Apapun itu, buat nama catur Indonesia. So let’s see,” kata Deddy tertulis dalam postingan instagramnya.
https://www.instagram.com/tv/CMjzOsSnMLZ/?igshid=l215vn7djpig