DETAIL.ID, Jakarta – Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk. (ANTAM) pada Senin (8/6/2020) ini tetap pada level Rp876.000 per gram.
Dengan demikian, emas Antam menghentikan tren penurunan sejak pekan kemarin. Seperti dilansir bisnis pada Senin (8/6/2020) ini, berdasarkan informasi Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, harga emas Antam untuk cetakan 1 gram tetap pada level Rp876.000. Selain itu, harga emas dengan satuan terkecil 0,5 gram tetap berada pada posisi Rp474.000.
Kemudian, untuk satuan 2 gram dihargai Rp1.692.000, lalu ukuran 3 gram Rp2.513.000, 10 gram Rp8.255.000, dan 25 gram Rp20.512.000. Harga emas Antam ini berlaku di Butik Emas LM Antam Pulo Gadung, Jakarta.
[jnews_element_newsticker newsticker_title=”Baca Juga” newsticker_icon=”empty” enable_autoplay=”true” autoplay_delay=”2500″ newsticker_animation=”vertical”]
Adapun, harga jual kembali (buyback) emas Antam tetap pada posisi Rp762.000. Harga jual kembali ini belum mempertimbangkan pajak jika nominalnya lebih dari Rp10 juta.
Berdasarkan PMK No 34/PMK.10/2017, penjualan kembali emas batangan ke PT Antam Tbk. dengan nominal lebih dari Rp 10 juta, dikenakan PPh 22 sebesar 1,5 persen (untuk pemegang NPWP dan 3 persen untuk non NPWP). PPh 22 atas transaksi buyback dipotong langsung dari total nilai buyback.
Harga Emas 24 Karat Antam 8 Juni 2020
Ukuran (gram) Harga
0,5 Rp468.000
1 Rp876.000
5 Rp4.160.000
10 Rp8.255.000
25 Rp20.512.000
50 Rp40.945.000
100 Rp81.812.000
250 Rp204.265.000
500 Rp408.320.000
1.000 Rp816.600.000