Korsleting Listrik, Pabrik Tripleks di Merangin Ludes Terbakar

Pabrik Tripleks
Ilustrasi Kebakaran (ist)

DETAIL.ID, Merangin – Warga Desa Rejosari, Kecamatan Pamenang dibikin heboh sekitar pukul 20.30 WIB, Minggu (22/3/2020). Pasalnya pabrik tripleks yang berada di Kabupaten Merangin tersebut, ludes terbakar dilalap si jago merah.

Informasi yang didapat detail, kejadian tersebut diduga akibat korsleting listrik pada bangunan kantin dan merembet ke bangunan lainnya.

Baca Juga: Korban Kebakaran Sumur Ilegal Akhirnya Tewas

Kapolsek Pamenang, Iptu Fatkhurrahman yang dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Ia mengatakan 4 bangunan yang ada di pabrik tripleks tersebut hangus terbakar. “Iya benar, dugaan sementara ada korsleting listrik,” kata Fatkhurrahman.

Kebakaran tersebut berhasil dipadamkan setelah Damkar dan warga memadamkan api dengan peralatan seadanya.

Menurut Fatkhurrahman, akibat kejadian tersebut pemilik pabrik mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah. “Kerugian materi berkisar hingga Rp500 juta. Sementara korban jiwa tidak ada,” ujarnya.

 

Reporter: Daryanto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *