DETAIL.ID, Jambi – Riki (34) tenggelam di Sungai Batang Tabir, Desa Kuara Kibul, Kecamatan Tabir Barat, Kabupaten Merangin saat sedang menyeberangi sungai, Senin 24 Oktober kemarin.
Berdasarkan keterangan tertulis pihak Basarnas Jambi, Senin 24 Oktober 2022 sekitar 23.00 WIB kemarin Komunikasi Kantor Pencarian dan Pertolongan Jambi terima info dari Rahmat (Camat Tabir Barat) bahwa telah terjadi kondisi membahayakan manusia, 1 orang tenggelam di Sungai Tabir, desa Muara Kibul, Kecamatan Tabir Barat, Kabupaten Merangin.
“Untuk kronologi nya yaitu pada jam 3 Sore, Korban atas nama Riki (34) Tahun hendak menyebrangi sungai Tabir untuk menjemput barang dengan cara berenang. Setibanya di tengah sungai, korban mengalami kelelahan dan terseret arus lalu tenggelam,” kata Kepala Kantor Basarnas Jambi, Kornelis, Selasa 25 Oktober 2022 dalam keterangan tertulis.
Lebih lanjut Kornelis mengungkap, hingga saat ini Tim SAR Gabungan sedang melakukan penyisiran di sekitar lokasi kejadian.
Reporter: Juan Ambarita