Buruan, Besok Pagi Disperindag Naker Gelar Operasi Pasar, Daging Kerbau Dijual Rp 85 Ribu per Kg

STOK: Petugas Disperindag Naker Tebo saat mengemas stok daging beku. (DETAIL/Syahrial)

DETAIL.ID, Tebo – Dinas Perindustrian Perdagangan dan Ketenagakerjaan (Disperindag Naker) Kabupaten Tebo, Jambi, rencana bakal menggelar operasi pasar daging beku di Kecamatan Tebo Tengah.

Hal ini dilakukan demi memastikan ketersediaan pasokan daging, sekaligus untuk menjamin tidak ada gejolak harga daging menjelang Idul Fitri.

Operasi pasar ini bakal digelar selama dua hari yakni Kamis dan Jumat 28-29 April 2022, di depan Bank 9 Jambi, Kelurahan Muara Tebo, Kecamatan Tebo Tengah, Kabupaten Tebo.

Kepala Disperindag Naker Tebo melalui Kepala Bidang Perdagangan, Edy Sofyan mengatakan, operasi pasar daging beku ini bekerja sama dengan Perum Bulog Cabang Muaro Bungo.

Daging yang disediakan adalah daging kerbau beku. Jumlahnya sebayak 400 Kg dalam bentuk kemasan yang telah dibekukan. “Kita jual Rp85 ribu per kilogram,” kata Edy Sofyan, Rabu 27 April 2022.

“Biasanya kebutuhan akan daging menjelang Lebaran sangat tinggi, makanya kita adakan operasi pasar untuk membantu memenuhi kebutuhan daging bagi masyarakat,” katanya lagi.

Edy berharap, dengan adanya operasi pasar ini, selain untuk menjamin tidak ada gejolak harga daging juga untuk membantu memenuhi kebutuhan masyarakat akan daging. “Mudah-mudahan semua berjalan lancar dan aman,” katanya.

Reporter: Syahrial

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *