Bupati Terpilih Muhammad Fadhil Arief Gemar Sikulit Bundar

DETAIL.ID, Batanghari – Bupati terpilih Muhammad Fadhil Arief, dengan perolehan suara terbanyak di ajang Pilkada pada 09 Desember 2020 lalu ternyata gemar berolah raga di bidang Sepak Bola.

Ketika Muhammad Fadhil Arief beserta rombongan bertolak dari Rumah kediaman menuju lapangan hijau Koni Batanghari Sangat sederhana, Bupati terpilih berserta rombongan pergi hanya mengunakan motor.

Olah Raga sepak bola yang dilakukan Fadhil berserta rombongan dalam rangka laga persahabatan antara Persibri VS Asprov ALL Star Provinsi Jambi pada minggu 3 Januari 2021.

[jnews_element_newsticker newsticker_title=”Baca Juga ” newsticker_icon=”empty” enable_autoplay=”true” number_post=”7″ post_offset=”1″]

Dengan memakai Kostum Warna hitam mas dengan nomor punggung ( 8 ), serta sepatu berwarna merah, Muhammad Fadhil Arief bersama Club-nya menuju lapangan hijau.

Dalam laga persahabatan kali ini hanya yang berusia 40 keatas.

Meskipun Bupati terpilih ini, memiliki postur tubuh besar dan tinggi, namun Fadhil Arief dengan lincah menguasai bola di lapangan. Selain itu masih terlihat agresif dalam memainkan sikulit bundar dilapangan.

Dalam pantauan, beberapa menit setelah dimulai pertandingan, yakni menit ke-12 Persibri memperoleh angka perdana, Skor 1- 0. Cetak gol pertama dilakukan oleh nomor punggung 27.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *