DAERAH  

Wali Kota Jambi Positif Corona, Kegiatan Pemkot Disetop Sementara

Wali Kota Jambi Positif Corona, Kegiatan Pemkot Disetop Sementara
Walikota Jambi, Syarif Fasha (Detail/ist)

DETAIL.ID, Jambi – Pemerintah Kota Jambi untuk sementara waktu menghentikan kegiatan-kegiatan tertentu hingga batas dua pekan ke depan kepada seluruh jajaran di instansi Pemkot Jambi. Hal itu dilakukan usai Wali Kota Jambi, Syarif Fasha dinyatakan terinfeksi virus Corona.

“Ya kegiatan yang dihentikan itu seperti acara-acara instansi pemerintahan yang dapat mengumpulkan orang, atau acara rapat yang ada di ruangan tertutup walaupun menggunakan AC juga dihentikan sementara hingga batas pertanggal 26 September 2020,” kata Juru Bicara Pemerintah Kota Jambi, Abu Bakar saat dihubungi, Senin, 14 September 2020.

[jnews_element_newsticker newsticker_title=”Baca Juga ” newsticker_icon=”empty” enable_autoplay=”true” number_post=”7″ post_offset=”1″]

Dikatakan Abu Bakar, sejauh ini kegiatan yang dihentikan itu nantinya akan dialihkan dengan sistem online dengan memanfaatkan teknologi informasi yang dimiliki pemerintah kota melalui aplikasi Si PADEK.

Tidak hanya itu, beberapa ruang lingkup Pemkot Jambi juga dilakukan penyemprotan desifektan sebagai upaya Pemkot Jambi dalam melindungi pegawai yang bekerja dalam pencegahan virus corona.

“Kalau untuk pelayanan-pelayanan publik masih tetap dilaksanakan sebagaimana biasa dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Namun untuk hal-hal yang sifatnya kegiatan yang berkumpul di suatu tempat itu diarahkan ke aplikasi Si PADEK milik Pemkot Jambi. Penyemprotan desinfektan juga sudah kita lakukan,” ujar Abu Bakar.

Tidak hanya itu saja, Dinas Kesehatan Kota Jambi juga telah melakukan tracking dan tracing kontak erat secara selektif, sepanjang aktivitas Wali KotaJambi selama berdinas sebelum dinyatakan positif Corona.

Pihak Dinkes Kota Jambi juga menyarankan agar para pejabat bahkan masyarakat yang pernah kontak erat dengan Wali Kota Jambi untuk segera menghubungi tim Surveilans Dinas Kesehatan Kota Jambi

Dinkes juga nantinya akan melakukan uji Swab terhadap para jurnalis yang kerap mengikuti kegiatan Wali Kota Jambi selama melaksanakan dinas. Uji Swab itu dilakukan supaya menghentikan adanya klaster baru dari para awak media di Jambi.

“Untuk rekan-rekan jurnalis ada beberapa nama yang nantinya akan kita uji Swab. Selain rekan jurnalis ada beberapa pegawai Pemkot Jambi yang juga akan di uji Swab sebagai langkah memutus mata rantai penyebaran corona,” ujar Abu Bakar.

Sebelumnya, Wali Kota Jambi Syarif Fasha menyampaikan jika dirinya saat ini terinfeksi virus corona. Fasha dinyatakan terinfeksi corona setelah hasil uji Swab diterimanya pada Sabtu malam, 13 September 2020.

[jnews_element_newsticker newsticker_title=”Baca Juga ” newsticker_icon=”empty” enable_autoplay=”true” number_post=”7″ post_offset=”1″]

Fasha kini juga sedang diisolasi di salah satu rumah sakit di Jakarta. Ia bahkan meminta doa agar masyarakat Kota Jambi segera mendoakan dirinya segera pulih dan dapat menjalani aktivitas kembali.

Reporter: Nanda    

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *