DAERAH  

Bengkel Berisi 4 Mobil dan 1 Motor di Bungo Ludes Terbakar

Bengkel
Bengkel Berisi 4 Mobil dan 1 Motor di Bungo Ludes Terbakar | detail.id | ist

DETAIL.ID, Muara Bungo – Ditinggal pergi ke pasar, sijago merah menghanguskan bangunan bengkel beserta empat unit mobil dan satu sepeda motor di Muara Bungo.

Kebakaran hebat terjadi disebuah bengkel mobil milik Hidayat, Minggu (15/3/2020). Akibat kebakaran tersebut, lima unit kendaraan yang berada di bengkel itu ikut hangus.

Kejadian itu tepat berlokasi di samping kantor Dinas Perhubungan Kabupaten Bungo yang beralamat di Kelurahan Sungai Kerjan, Kecamatan Bungo Dani, Kabupaten Muara Bungo.

Asap hitam yang mengepul dari bangunan yang dilalap api itu membuat panik warga sekitar.

Berdasarkan informasi yang dihimpun kejadian tersebut saat pegawai bengkel sedang melakukan pengecatan mobil.

Sementara pemilik rumah sedang berada di pasar. Dikarenakan bantuan tersebut semi permanen membuat api cepat membesar.

Untuk memadamkan api tersebut, petugas pemadam kebakaran Kabupaten Bungo menurunkan dua unit armada dan satu unit dari BPBD Kabupaten Bungo.

Dalam waktu sekitar 45 menit api bisa dipadamkan dengan menghabiskan 30 ribu liter air.

“Kami berusaha semaksimal mungkin, berkat kerjasama masyarakat api dapat kita padamkan sekitar 45 menit.”

Atas kejadian kebakaran tersebut tidak ada korban jiwa, namun pemilik bengkel mengalami kerugian ditaksir ratusan juta, menghanguskan tempat tinggal penunggu bengkel.

“Empat unit mobil yang terbakar itu yaitu Jimmi Katana, Escudo, Calya, Kijang Super, satu unit sepeda motor Mio, emas lebih kurang 4 gram dan uang Rp 4 juta,” ujarnya.

Kasat Pol PP & Damkar Kabupaten Bungo Ansori, melalui Kabid Damkar Herpendi menjelaskan, peristiwa kebakaran tersebut yang mana diketahui bahwa penunggu bengkel sedang berjualan ke pasar sewaktu kebakaran.

Namun ada seorang pekerja di TKP yang lagi bekerja namun saat api sudah menyala besar baru ketahuan.

“Dugaan api berasal dari dapur, hanya kita serahkan pihak berwajib untuk menyelidikinya,” katanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *